Rabu, 28 November 2012

KISI KISI SOAL IPS UJIAN SEMESTER KLS IX


1. Kualitas penduduk suatu negara dapat ditunjukkan dengan hal-hal berikut, kecuali ... .
a. tingginya tingkat pendidikan
b. tingginya angka ketergantungan
c. tingginya angka harapan hidup
d. tingginya tingkat kesehatan

2. Masalah kependudukan yang dialami negara berkembang, kecuali ... .
a. laju pertumbuhan penduduknya tinggi
b. persebaran penduduk tidak merata
c. ekspornya berupa barang mentah
d. tingginya angka beban tanggungan

3. Berikut merupakan ciri-ciri negara maju, kecuali ... .
a. pendapatan perkapita masyarakatnya tinggi
b. pertumbuhan penduduk tinggi
c. pertumbuhan ekonomi tinggi
d. kualitas penduduk tinggi

4.Yang termasuk ciri-ciri sedang berkembang adalah ….
a. Ketergantungan pada pihak lain tinggi
b. tingkat pendidikan tinggi
c. tingkat pendapatan tinggi
d. teknologinya modern

5.Selain sektor industri, perekonomian Jepang juga ditunjang dari sector pertanian yang sangat maju. Berikut ini adalah beberapa faktor yang mendukung kemajuan sektor pertanian Jepang, kecuali ... .
a. memiliki tanah yang subur
b. memiliki dataran rendah yang sangat luas
c. pengobalahan lahan ditunjang dengan mekanisasi pertanian
d. pemanfaatan Iptek untuk menciptakan varietas baru yang unggul

6.Salah satu ciri negara-negara berkembang adalah produktivitas masyarakatnya masih didominasi barang-barang primer, hal ini dikarenakan ... .
a. keterbatasan fasilitas umum
b. kualitas penduduk masih rendah
c. miskin kekayaan alam
d. sebagian besar penduduk bercorak agraris

7. Secara khusus, Perang Dunia II di kawasan Eropa disebabkan oleh ... .
a. terbunuhnya putra mahkota Austria
b. serangan Jepang terhadap pangkalan Sekutu di Hawai
c. serangan Jerman terhadap kota Danzig di Polandia
d. politik mencari kawan di antara negara-negara Eropa

8.Pada masa pemerintahannya di Indonesia, Jepang berusaha mengeksploitasi sumber kekayaan alam Indonesia sebab ... .
a. Indonesia sudah menjadi jajahan Jepang
b. Jepang khawatir kekayaan alam Indonesia dihabiskan oleh Belanda
c. Jepang membutuhkan sumber kekayaan alam Indonesia untuk membantu perang Jepang
d. kebutuhan yang dicari Jepang hanya ada di Indonesia

9.Beberapa propaganda awal Jepang untuk menarik hati bangsa Indonesia, kecuali ... .
a. mengizinkan menyanyikan lagu Indonesia Raya
b. melarang penggunaan Bahasa Belanda
c. mengizinkan penggunaan bahasa Indonesia
d. memberikan kemerdekaan secara bertahap

10.Tujuan yang sebenarnya dari Jepang membentuk organisasi semi militer adalah ... .
a. membantu pertahanan bangsa Indonesia menghadapi Belanda
b. mempersiapkan tenaga prajurit untuk membantu Jepang
c. mendidik bangsa Indonesia agar siap jika merdeka kelak
d. menambah kekuatan angkatan perang di negeri Jepang

11.Perang Asia Timur Raya (Perang Pasifik) diawali dengan peristiwa ....
a. direbutnya kepulauan Marshall di Pasifik
b. direbutnya kepulauan Solomon oleh Jepang
c. pemboman Pearl Harbour oleh Jepang
d. penyerbuan Jepang atas Manchuria

12. Di antara perbedaan Heiho dengan PETA adalah ....
a. prajurit Heiho sebagai bagian tentara Jepang
b. PETA langsung di bawah organisasi militer Jepang
c. Heiho bertugas mengumpulkan pajak dari rakyat
d. PETA bertugas sebagai tentara matamata Jepang

13.Perlawanan PETA (Pembela Tanah Air) terhadap Jepang dipimpin oleh ....
a. Supriyadi
b. Kusaeri
c. T. Hamid
d. Tengku Abdul Jalil

14.Tujuan utama kedatangan pasukan Sekutu ke Indonesia adalah ... .
a. berkuasa dan menjajah Indonesia
b. membantu Belanda untuk menjajah Indonesia kembali
c. membebaskan bangsa Indonesia dari penjajahan Jepang
d. menerima penyerahan kekuasaan dari tangan Jepang

15.Dampak Serangan Umum 1 Maret 1949 yang menunjang perjuangan diplomasi adalah ... .
a. meningkatkan semangat juang TNI dalam pertempuran
b. menunjukkan bahwa TNI masih ada dan terorganisasi
c. menjadi landasan dibawanya masalah Indonesia dalam forum PBB
d. dapat dikuasai Yogyakarta selama 6 jam

16.Faktor yang melatarbelakangi terjadinya peristiwa Bandung Lautan Api adalah ... .
a. Belanda menuntut agar pasukan TRI meninggalkan Bandung
b. pasukan Belanda melucuti senjata penduduk Bandung
c. Belanda membumihanguskan kota Bandung
d. kedatangan pasukan Sekutu yang diboncengi NICA di Bandung

17.Belanda mengakui secara de facto kekuasaan Republik Indonesia atas Jawa, Sumatra, dan Madura merupakan salah satu isi dari Perjanjian ... .
a. Renville                          c. Roem-Royen
b. Linggarjati                     d. KMB

18.Agresi Militer Belanda I merupakan bukti pelanggaran Belanda terhadap isi perundingan ... .
a. Renville                           c. Linggarjati
b. Roem-Royen                   d. KMB

19.Komisi Tiga Negara beranggotakan negara-negara berikut, kecuali ... .
a. Belgia
b. Australia
c. Amerika Serikat
d. Prancis

20.Salah satu isi KMB yang sangat penting bagi bangsa Indonesia yaitu ... .
a. antara RIS dan Belanda akan diadakan kerja sama
b. RIS mendapatkan kapal perang dan korvet dari Belanda
c. Belanda mengakui kedaulatan Republik Indonesia Serikat
d. tentara kerajaan Belanda ditarik dari Indonesia

1.Jelaskan pengertian umum untuk negara maju dan negara berkembang!
2.Sebutkan minimal 4 ciri-ciri negara sedang berkembang!
3.Sebutkan hasil-hasil Konferensi Meja Bundar!
4.Jelaskan reaksi internasional terhadap Agresi Militer Belanda I tanggal 21 Juli 1947!
5.Sebutkan masing-masing 3 negara yang tergabung dalam blok Sentral dan blok Sekutu dalam
Perang Dunia II!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

}